Fungsi Kuku Pada Jari Manusia

Disadari atau tidak, terkadang keberadaan kuku tidak terlalu diperhatikan dengan baik. Memang secara sekilas banyak anggapan bahwa kuku tangan atau kuku kaki tidak memiliki fungsi yang signifikan dalam tubuh, namun banyak yang tidak mengetahui bahwa jika kesehatan kuku diabaikan, maka akan timbul bermacam penyakit yang dapat menyerang kuku Anda.



Apa itu kuku? Mayoritas orang berpikir bahwa kuku adalah bagian dari tulang, namun sebenarnya pendapat tersebut tidak benar. Kuku manusia terbentuk dari materi protein yang disebut dengan keratin. Keratin membentuk serat, keratin inilah membuat kuku menjadi tangguh dan kuat.

Seperti kita semua ketahui, kuku adalah bagian tubuh yang tumbuh di ujung jari, menutupi ujung jari tangan dan kaki. Daerah di bawah kuku memiliki banyak ujung syaraf. Ujung syaraf inilah yang memungkinkan Anda untuk menerima informasi tentang obyek yang akan Anda sentuh.

Lalu apa sebenarnya fungsi kuku yang ada pada ujung jari kita?

 1. Melindungi ujung jari dan bagian sensitif di dalamnya
Tanpa kuku, ujung jari kita hanya akan terdiri dari daging dan lapisan kulit yang tipis. Dengan adanya kuku, ujung jari kita akan terlindungi dengan baik, begitu juga dengan syaraf-syaraf penting di dalamnya.

 2. Memperkuat ujung jari
Dengan adanya kuku, kita dapat mengangkat suatu benda. Tanpa kuku, kita akan mengalami kesulitan dalam mengambil dan mengangkat suatu objek.

 3. Memberi sensifitas daya sentuh
Pada ujung jari terdapat banyak reseptor yang berfungsi menghantarkan rangsang sentuh saat menyentuh sebuah objek, sehingga kita dapat merasakan sentuhan dengan objek tersebut. Dalam hal ini, kuku dapat memberi sensifitas atau mempertinggi daya sentuh.

 4. Melindungi dari kotoran
Kulit ari pada pangkal kuku berfungsi melindungi dari kotoran.

 5. Menggaruk anggota tubuh yang gatal
Saat kita merasakan gatal pada suatu bagian tubuh, kita dapat meredakan rasa gatal tersebut dengan cara menggaruknya secara perlahan pada bagian tubuh yang gatal. Agar tidak menimbulkan infeksi atau lecet saat kita menggaruk bagian tubuh yang gatal, kita harus selalu membersihkan dan memotong penduk kuku-kuku kita.
   
 6. Memberi nilai estetika atau keindahan
Jika dirawat dan dipotong secara baik, maka kuku juga dapat memberi nilai estetika atau menambah keindahan pada jari-jari kita.

Demikianlah informasi singkat yang dapat saya sampaikan kepada Anda. Semoga setelah membaca uraian di atas, kita semakin sadar untuk merawat dan menjaga kebersihan kuku kita, tidak hanya kuku tangan, namun cobalah menyisihkan sedikit waktu untuk memberi perhatian khusus pada kuku kaki.